Rabu, 19 Agustus 2015

Error ketika melakukan instalasi Windows 7 menggunakan USB Drive

Ketika gue melakukan install windows menggunakan USB drive, selalu saja terhenti dengan pesan error "A required CD/DVD drive device driver is missing" or "A media driver your computer needs is missing". Cukup frustasi gue dibuat sama error ini. Karena masalah ini memakan waktu dengan dateline install komputer yang cukup banyak.

Dan ternyata, solusi masalah ini cukup mudah. Yang gue lakukan adalah Cabut USB Drive dari port saat ini, dan pasangkan kembali pada port USB yang lain.

Meskipun demikian, rasa ingin tahu gue cukup terusik. Kenapa masalah ini bisa terjadi? sedangkan gue udah install banyak Windows dengan USB Drive tanpa masalah ini. setelah konsultasi dengan paman kesayangan gue, gue menemukan pencerahannya di Microsoft.

1. Kenapa Hal ini terjadi
Hal ini terjadi karena USB Drive tidak dikenali oleh Windows PE (Windows Preinstallation Environment). Windows PE ini dibangun menggunakan kernel Windows 7 dan digunakan sebagai persiapan komputer sebelum instalasi Windows.

2. Bagaimana Cara menanganinya
Untuk mengatasi hal ini, dapat dilakukan dengan beberapa cara :
a. Pindah ke USB port yang lain. (cara yang gue lakukan)
b. Ganti Settingan USB di BIOS.
Biasanya terjadi apabila menggunakan USB Drive 3.0 dan Windows 7 PE tidak memiliki Native support ke USB DRive 3.0
Jadi, apabila BIOS yang dipergunakan memiliki setting USB 3.0, ubah dari Auto menjadi Disable.


Semoga dapat membantu.


Read More »

Rabu, 12 Agustus 2015

Cara mengecek masa aktif password dalam domain controller

Hari ini ada user gue yang komplain karena tidak bisa login menggunakan user domainnya. Beliau berasumsi bahwa IT telah mempercepat masa aktif password beliau (kebetulan policy departemen gue adalah password expired selama 3 bulan dan harus diganti atau account akan terkunci).

Dan langsung saja gue cek di server Active Directory dengan perintah dibawah ini :

"Net user nama_user /domain"



Dan diperoleh informasi bahwa password user tersebut masih aktif hingga bulan september 2015 (didalam kotak merah).

Dan ternyata setelah gue cek ke user yang bersangkutan, user tersebut salah memasukkan usernamenya. (hahahaha.... case closed).
Read More »